Tuesday 17 July 2012

Second Day Of MOS

Acara hari ini kami mulai dengan ibadah, hal yang kami lakukan seperti biasa. Kemudian dilanjutkan dengan acara drill. Suatu kebanggaan bagi saya karena saya sudah mengikuti organisasi Boys’ Brigade dari kelas 7. Sehingga saya pun diangkat menjadi senior dan sekarang saya mendapatkan kesempatan untuk melatih teman-teman seangkatan saya. Syukurlah saya tidak mendapat kendala apapun dalam melatih teman-teman saya. Walaupun beberapa dari mereka sulit untuk menangkap pelatihan hari ini, namun saya cukup senang karena pada akhirnya mereka semua mengerti walaupun membutuhkan waktu. Namun sayang, saat saya ingin bercerita tentang Boys’ Brigade kepada teman-teman saya, waktu untuk drill pun sudah habis. Kemudian kami kembali mengikuti seminar tentang sekolah kami, dan juga organisasi yang ada di dalamnya. Kami dijelaskan secara rinci apa yang dapat kita lakukan dalam organisasi itu, dan juga peran-peran organisasi tersebut. Organisasi yang ada di sekolah kami yaitu OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah), BPS (Badan Perwakilan Siswa), Team Kerohanian, dan Team Kedisiplinan.

Selanjutnya kami pun melanjutkan acara kami yaitu out bond. Permainan ini dilakukan dengan kelompok masing-masing. Terdapat delapan pos yang harus kami datangi dan kami harus mengkuti instruksi yang diberikan. Pada awal permainan, kami dapat melalui semuanya dengan mudah dan menyelesaikan semuanya, kecuali permainan terakhir, yaitu permainan dengan menggunakan ban. Kami akhirnya menyerah karena kami sudah berusaha sekuat tenaga dan sebisa kami, namun tetap saja, kami tak dapat menyelesaikannya.

Setelah acara out bond, kami lanjutkan dengan acara makan siang. Di acara tersebut saya sangat menikmatinya karena kami boleh duduk bebas dan berkumpul dengan kelompok lain sehingga saya dapat berkenalan dengan teman baru lainnya. Hari kedua ini cukup berharga bagi saya karena saya mengenal teman baru lagi. Namun hal memalukan terjadi pada saya, karena saya ditunjuk ketua MOS, saya diutus untuk memimpin yel-yel MOS tahun ini beserta gerakannya. Pada awalnya saya ditertawakan, namun pada akhirnya saya dan wakil saya dapat member contoh, walaupun kami belum sepenuhnya hafal.

Pada akhir acara, akhirnya kami mengambil buku SMA dan seragam SMA kami. Tak disangka, baju seragamku masih terlalu besar dan buku SMA-nya terlalu tebal. Semoga saya dapat mengikuti pelajaran dengan mudah.

No comments:

Post a Comment